Jakarta –
Sejumlah media asing memberitakan seorang pria di Samarinda, Kalimantan Timur, yang memasukkan benda aneh ke dalam penisnya. Kondisi ini tentu membuatnya tersiksa kesakitan.
Kasus yang dipublikasikan di Radiology Case Experiences tersebut berawal saat pria yang tidak disebutkan namanya itu memasukkan beberapa benda asing ke penisnya, seperti kabel listrik, alat ekstraktor SIM card, jarum berukuran 8 cm, hingga karet gelang.
Setelahnya, pria 48 tahun itu sulit buang air kecil hingga mencari pertolongan medis ke RSUD AW Sjahranie, Samarinda, Kalimantan Timur. Di sana, ia menjalani serangkaian tes darah dan urine.
Hasilnya, ia mengalami gagal ginjal dan infeksi saluran kemih (ISK). Dokter juga mengatakan keberadaan benda logam itu menyebabkan dia mengalami batu kandung kemih, yang bisa memicu gejala yang menyakitkan.
Sementara dari hasil CT scan, terlihat bahwa uretranya membesar dan mengalami hidronefrosis. Itu merupakan kondisi yang terjadi saat salah satu atau kedua ginjal meregang dan bengkak. Efeknya, urine akan gagal mengalir dengan baik.
Proses Pembedahan
Proses pengeluaran benda asing itu juga dilakukan di RSUD AW Sjahranie. Dokter mengeluarkan batu berukuran 5×3 cm, dan menyebut alat sim card yang menjadi pemicu utamanya.
Dari pemeriksaan lanjutan, menunjukkan bahwa di dalam tubuhnya terdapat kabel listrik berukuran 10 cm dan jarum berukuran 8 cm yang diikat dengan karet gelang. Kedua benda itu juga dikeluarkan.
Meski begitu, pria tersebut tidak mengalami kerusakan permanen. Sekitar seminggu setelah prosedur, pria itu bisa buang air kecil dengan accepted dan tidak mengalami komplikasi apapun.
Simak Video “Pasien Cuci Darah di RI Angkanya Terus Meningkat“
[Gambas:Video 24forexbitcoinstock]
(sao/up)
successfully being