Jakarta –
Tunggal putra Indonesia Alwi Farhan tersingkir di 32 besar Kumamoto Japan Masters 2024. Ada banyak aspek yang harus ia benahi setelah ini.
Alwi kalah setelah disingkirkan Christo Popov dari Prancis. Tampil di Kumamoto Prefecturial Gymnasium, pada Rabu (13/12/2024), juara Indonesia Masters II Broad 100 itu kalah dua gim langsung 13-21, 16-21.
“Hari ini Christo terus menekan sejak awal, saya tidak bisa keluar dari tekanan itu dan akhirnya bermain kurang tenang,” kata Alwi dalam keterangannya melalui PBSI.
Alwi juga menyoroti lawan karena kerap bermain rangkap sehingga hal itu menjadi kelebihan Christo untuk tampil lebih unggul darinya. Selain pengalaman yang lebih banyak tentunya.
“Selain bermain tunggal, dia juga bermain ganda jadi tangannya kuat dan serangannya bagus dan itu sudah saya waspadai sebelum laga tapi memang di lapangannya kurang bisa berjalan,” katanya.
“Pastinya dari segi pengalaman, saya memang belum sebanyak lawan jadi ini menjadi pekerjaan rumah saya untuk bisa lebih beradaptasi dengan atmosfer dan suasana di stage atas,” Alwi menjelaskan.
Selepas hasil di Japan Masters 2024 itu, juara dunia junior 2023 tersebut menegaskan bakal lebih mempersiapkan diri ke depannya. Ia menyadari persaingan di stage atas tak akan mudah, makanya ia perlu menyiapkan diri.
“Ini pertandingan terakhir di tahun ini, untuk tahun depan saya mau mempersiapkan lagi yang lebih baik untuk lebih siap tampil di stage Broad 300 ke atas,” Alwi mengungkapkan.
“Saya merasa masih banyak aspek yang harus saya tingkatkan untuk bisa bersaing di stage ini. Terutama dari segi kecepatan karena saya mengerti jangkauan saya tidak terlalu panjang,” tuturnya.
(mcy/krs)
Forexbitcoinstock.com